Sabtu, 08 September 2018

Kenapa Tuhan Menciptakan Atheis?

Ada suatu cerita terkenal dari literatur Chassidic yang menceritakan suatu pertanyaan. Seorang ahli mengajarkan muridnya bahwa Tuhan menciptakan semua di dunia ini untuk dihargai, karena semuanya memberikan kita pelajaran.


Seorang murid yang cerdas bertanya "Pelajaran apa yang dapat kita pelajari dari atheis? Kenapa Tuhan menciptakan mereka?"

Sang ahli menjawab "Tuhan menciptakan atheis untuk mengajarkan pelajaran yang terpenting dari semuanya - pelajaran akan kasih sayang sejati. Saat seorang atheis mengadakan atau mengikuti kegiatan amal, mengunjungi sesorang yang sedang sakit, membantu orang kesusahan, dan peduli terhadap sekitarnya, dia tidak melakukannya atas dasar ajaran agama. Dia tidak percaya bahwa Tuhan memerintanya untuk melakukan kegiatan tersebut, bahkan dia tidak percaya akan adanya Tuhan, sehingga tindakan yang dilakukannya adalah berasal dari moralitas di dalam dirinya. Dan kebaikan yang diberikan kepada orang, hanya didasarkan bahwa dia merasa benar untuk melakukannya."

"Ini berarti," sang ahli melanjutkannya "saat orang lain meminta bantuanmu, kau janganlah berkata 'Aku berdoa agar Tuhan membantumu.' namun, untuk sesaat, kau harus menjadi atheis, bayangkan bahwa tidak ada Tuhan yang dapat membantu, dan katakan 'Aku akan membantumu'."

(Tales of Hasidim Vol. 2)

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates